http://i802.photobucket.com/albums/yy303/denismualana/kf_kekkaishi_hd_36-37_vostfr_3a668189avi_000717466.jpg

Senin, 26 Juli 2010

PERKEMBANGAN IT DI DUNIA DAN INDONESIA (bag 1)

0
PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI DI DUNIA DAN INDONESIA

Teknologi Informasi merupakan teknologi yang dibangun dengan basis utama teknologi komputer.
Perkembangan teknologi komputer yang terus berlanjut membawa implikasi utama teknologi ini pada proses pengolahan data yang berujung pada informasi.
Hasil keluaran dari teknologi komputer yang merupakan komponen yang lebih berguna dari sekedar tumpukan data, membuat teknologi komputer dan
teknologi pendukung proses operasinya
mendapat julukan baru, yaitu teknologi informasi.
Teknologi informasi disusun oleh tiga matra utama teknologi yaitu :

1. Teknologi komputer, yang menjadi pendorong utama perkembangan teknologi informasi.
2. Teknologi telekomunikasi, yang menjadi inti proses penyebaran
informasi.
3. Muatan informasi atau content informasi, yang menjadi faktor
pendorong utama implementasi teknologi informasi.
Kenyataan sejarah dunia mencatat masing – masing dari ketiga matra
penyusun teknologi informasi di atas, pada awalnya berkembang saling
terpisah. Teknologi komputer berkembang dalam lingkup matematika dan
cenderung lebih teoritis. Teknologi telekomunikasi berkembang luas dalam
dunia bisnis dan ekonomi menjadi pilar pendukung teknologi transportasi
dalam revolusi industri. Sedangkan ilmu informasi muncul pada awal perang
dunia II. Kemenangan dan kekalahan sebuah pasukan di medan perang dunia
II ditentukan oleh akurasi informasi. Setelah itu, konsep ilmu informasi
berkembang pesat. Sehingga 3 (tiga) matra penyusun teknologi informasi
tersebut mulai berkembang secara konvergen mengikuti konsep ilmu
informasi yang semakin matang.
Penemuan teknologi komputer sejak awal dimakudkan untuk membantu
meringankan pekerjaan manusia agar lebih efektif dan efisien.
Perkembangan komputer ini diikuti dengan lahirnya Internet yang mampu menyebarkan
informasi dengan cepat tanpa adanya batasan ruang dan waktu.
Perkembangan teknologi komunikasi juga mengalami kemajuan yang
pesat dari mulai ditemukannya telegraph (sistem komunikasi digital jarak
jauh) pada tahun 1835, telepon pada tahun 1876, sambungan telepon jarak
jauh menggunakan satelit pada tahun 1952 hingga telepon seluler digunakan
secara luas pada tahun 1985.
Perkembangan muatan informasi diawali dengan berhasilnya Markoni
membuat radio, ditemukannya kamera gambar bergerak dan televisi. Mulai
tahun 1994 rangkaian kejadian penting dalam perkembangan Teknologi
Informasi bermunculan dengan cepat. Berikut ini adalah daftar rangkaian
kejadiannya.


Spoiler for Perkembangan teknologi informasi mulai tahun 1994:

1994
Peristiwa Penting
· Apple dan IBM mengenalkan PC dengan aplikasi video yang
telah built in di dalam PC.
· Wireless data untuk computer portable yang kecil, dan penemuan
Web browser Mosaic.
· Netscape pertama kali diluncurkan di internet.
· Radio internet pertama di dunia muncul dari Las Vegas, Amerika
Serikat.
· Perampokan pertama di internet diumumkan terjadi, dilakukan
dari St. Petersburg di Rusia dengan sasaran Citibank di Amerika
antara bulan Juli dan Agustus.
· Iklan melalui e-mail pertama terjadi di usenet (news group)
dilakukan oleh Carter dan Siegal untuk mendaftarkan green card.
· Rancangan penjelajahan 3 (tiga) dimensi pertama.
· Pemesanan Pizza pertama di dunia oleh Pizza Hut
(www.pizzahut.com).
· Bank virtual pertama yaitu FIRS virtual dengan alamat
www.Fv.com dan www.firsvirtual.com.

1995
· Radio Hongkong menjadi radio yang on line 24 jam sehari melalui internet.
· Go publik perusahaan dotcom pertama (Netscape) pada bulan Agustus.

1996
· Muncul Web TV

1997
· Jaringan komputer semakin berkembang luas. Domain internet yang muncul melebihi 1,3 juta buah.

1998
· Host di internet melampaui lebih dari 30 juta.
· Perangko pertama di dunia dijual on line oleh US Postal. E-commerce dipopulerkan oleh Bill Clinton lewat pertemuan APEC di Malaysia
· Home video komputer meledak di seluruh dunia.
· Media penyimpanan video berubah dari tape ke bentuk optik

1999
· Muncul aplikasi video phone.
· TV interaktif mulai digunakan untuk bermain game dan terhubung ke pemirsa lain, selain untuk kegiatan shopping.

2000-an
· Diperkirakan teleconference akan merubah perjalanan bisnis fisik yang dilakukan saat ini.
· HDTV mulai diluncurkan.
· "Black April" terjadi di bursa saham Nasdaq, yaitu jatuhnya harga saham besar-besaran di perusahaan dotcom dunia pada tanggal 17 April 2000.

2010-an
· Diperkirakan lebih dari 20% pekerja Amerika Serikat akan bekerja dari rumah memakai sistem komputer.

2012-an
· Diperkirakan warga Negara Amerika Serikat akan memilih presidennya dari rumah mereka secara on line.


refrensi : www.almanar-azhari.org
:26/072010


jaringan

Modem AHA, Akses Tanpa Jeda

LAUNCHING CIREBON. Direktur Utama BCONNECT, Erik Meijer (kiri) saat menyaksikan kelebihan AHA dibanding modem biasa di Hotel Grage Cirebon, kemarin (23/7).

CIREBON - Bakrie Connectivity terus melakukan ekspansi pasar dunia internet. Kemarin (23/7) di Hotel Grage Cirebon, Bakrie Connectivity (BCONNECT) meluncurkan modem AHA (Affordable Hyper-speed Access). Ini merupakan produk EVDO (Evolution Data Optimize) pertama di dunia yang didukung oleh Google.
AHA adalah layanan akses Internet berkecepatan tinggi berbasis jaringan CDMA (Code Division Multiple Access) 1X-EVDO. Cirebon menjadi bidikan ke 8 pada acara launching yang bersamaan dengan Tasikmalaya. Sebelumnya, di Surabaya, Malang, Jogja, Semarang Solo, Bogor telah dilaunching modem berkecepatan tinggi ini.
Tarif ringan dan fleksible yang ditawarkan juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna yaitu pilihan tarif Rp150/menit atau Rp0.5/KB. Serta pengguna juga dapat memilih speed dan mengatur pengeluaran agar cermat dan dapat benilai lebih dalam beraktifitas internet.
Bahkan tersedia pula berbagai paket pilihan unlimited yakni, paket ekonomis speed 200 Kbps dibanderol mulai dari Rp4 ribu per hari atau Rp80 ribu per bulan, paket dinamis speed 600 Kbps mulai dibanderol Rp6 ribu perhari atau Rp110 ribu per bulan. Sedangkan paket fantastis dengan kecepatan 3,1 Mbps mulai dari Rp10 ribu per hari atau Rp200 ribu per bulan.
“Kami sengaja bidik pangsa pasar dengan variatif, di tingkat ekonomis untuk kalangan pelajar, dinamis untuk kebutuhan rumah tangga, dan fantastis untuk kebutuhan akses internet dengan kecepatan tinggi,” ucap Direktur Utama BCONNECT, Eric Meijer.
Saat presentasi, Erik Meijer, Luqman El Hakiem, dan Rita Purnaeni membuktikan kecepatan akses, mencoba video di www.youtube.com. Bufferingnya tidak terputus, video terlihat sangat atraktif tanpa ada jeda sedikitpun. Bahkan saat melakukan akses radio streaming lokal, cukup fantastis menyaingi layanan internet service provider yang telah ada di Cirebon.
“AHA memberikan kelebihan, yakni tidak ada masalah dengan browsing yang lelet, dibantu dengan koneksi AHA, ditambah lagi dengan fasilitas include yang telah terinstal di dalamnya, Google Chrome, menambah pengalaman browsing tambah lebih seru. Modem ini sangat mudah digunakan untuk pemula,” kata suami dari artis Maudy Koesnadi.
Desain dari modem AHA inipun unik, dengan sistem swivel yang dapat diberdirikan, dengan tujuan tangkap sinyalnya lebih kuat, juga dilengkapi logo Google. Bersifat plug and play artinya, saat user ingin menggunakan, pemakai langsung tancap tanpa memerlukan driver khusus, tinggal colokkan ke port usb driver langsung ter-install.
Peluncuran modem AHA di Cirebon juga diwarnai pameran penjualan di Lantai 1 Grage Mal Cirebon, pengunjung bisa langsung mencoba kecepatan aksesnya. Stand pameran ini akan berlangsung sampai hari Minggu, (25/7).
Si putih stylish ini dibanderol cukup murah hanya dengan Rp499 ribu, kita sudah bisa menikmati layanan internet unlimited selama 50 hari, dan dengan jika habis, dapat mengisi ulang lewat pulsa Esia. (ung)



refrensi : radar cirebon

: 26/07/2010

Minggu, 25 Juli 2010